2 Bhabinkamtibmas Polsek Mamboro Kawal & Awasi Penyerahan Rastra ke 167 KK

2 Bhabinkamtibmas Polsek Mamboro Kawal & Awasi Penyerahan Rastra ke 167 KK
TRIBRATA NEWS SUMBA BARAT ; Bantuan sosial atau bansos yang diberikan kepada masyarakat tidak mampu terus digulirkan oleh Pemerintah. Penyaluran bantuan secara bertahappun menjadi kabar gembira dan yang paling dinanti-nanti oleh seluruh masyarakat tidak mampu di Indonesia, tak terkecuali mereka yang ada di Sumba. Didapuk menjadi salah satu yang bertugas melakukan pengawalan serta pengawasan distribusi bantuan sosial tersebut, seluruh jajaran Polres Sumba Barat turun ke lapangan untuk mengawasi secara langsung proses distribusi bansos sebagaimana yang telah diinstruksikan oleh Kapolres AKBP Michael Irwan Thamsil, S.I.K . Seperti yang telah dilakukan oleh Bhayangkara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat atau Bhabinkamtibmas Polsek Mamboro Brigpol Abdul Hafid dan Brigpol Lucianus Bria, Jumat (15/03/2019). Siang itu kedua utusan Polsek Mamboro ini telah melaksanakan giat Pemantauan Distribusi Bansos Beras Sejahtera (Rastra) di Desa Wendewa Selatan, Kecamatan Mamboro Kabupaten Sumba Tengah. Bertempat di Kantor Desa Wendewa Selatan, sebanyak 167 (seratus enam puluh tujuh) kepala keluarga tidak mampu datang untuk menerima haknya, yakni bantuan Rastra atau Beras Sejahtera. Diserahkan oleh Kepala Desa Wendewa Selatan dan Sekretaris Desa Wendewa Selatan serta beberapa staf, saat itu masing-masing KPM (Keluarga Penerima Manfaat) menerima 10 kilogram beras untuk bulan Januari dan 10 kilogram beras untuk periode bulan Februari. Atas perhatian dan pendampingan yang telah dilakukan oleh kedua Bhabinkamtibmas Polsek Mamboro ini, Kepala Desa dan Sekretaris Desa serta seluruh warga yang hadir mengucapkan terima kasih tak terhingga. Karena dengan pengawalan dan pengawasan yang telah dilakukan oleh pihak kepolisian, distribusi bantuan sosial dapat tersalurkan dengan baik kepada yang berhak, tutur mereka. (fb3G)