Antisipasi Kenakalan Remaja, Sat Binmas Polres Sumba Barat Gelar Sosialisasi di Sekolah
Tribratanewssumbabarat.com; Satuan Pembinaan Masyarakat (Sat Binmas) Polres Sumba Barat menggelar sosialisasi di SMP N 3 Waikabubak, Sumba Barat. Selasa (13/9/2022), pagi.
Sosialisasi terkait kenakalan remaja tersebut ditujukan kepada seluruh pelajar SMP N 3 Waikabubak khusunya bagi siswa-siswi kelas IX yang tak lama lagi akan menempuh kelulusan.
Dalam kesempatan itu, anggota Binmas Polres Sumba Barat mengimbau kepada pelajar untuk mampu menjaga diri dengan baik, menghindari pergaulan bebas yang dapat menjerumuskan terhadap hal-hal buruk.
Dijelaskan oleh anggota Binmas, bentuk kenakalan remaja sangat banyak, contoh umumnya seperti berkelahi, bolos sekolah, berkendara tanpa SIM, mengambil barang orangtua atau orang lain tanpa izin, menonton vidio porno, mabuk-mabukan, balapan liar atau ugal-ugalan, perjudian dan bentuk permainan lain dengan taruhan.
“Dari contoh-contoh umum tersebut, tidak menutup kemungkinan remaja akan berbuat hal yang lebih parah seperti seks bebas, pemerkosaan, pencurian dan begal, penggunaan obat-obatan terlarang hingga pembunuhan,” jelas Kanit Binkamsa Polres Sumba Barat Aiptu Pius Tani, S.H.
Guna mencegah agar hal-hal tersebut tidak terjadi, Kanit Binkamsa menjelaskan bahwa orang tua dan guru memiliki peranan penting untuk terus memberikan pandangan kepada pelajar.
“Selalu awasi anak-anak kita, terus berikan pandangan untuk menjaga diri. Berikan perhatian lebih dan cari tau apa yang dibutuhan oleh anak. Kita sebagai orang tua harus bisa menjalin kedekatan dan menjadi teman akrab bagi anak,” ujarnya.
Terlepas dari itu, Kanit Binkamsa juga mengimbau siswa-siswi untuk menumbuhkan kesadaran sejak dini. Harus bisa menjadi panutan baik itu dilingkungan sekolah maupun lingkungan tempat tinggal.
“Ingat anak-anak, yang terpenting adalah menghormati kedua orang tua, guru bahkan siapapun. Jadilah panutan bagi setiap orang, saya yakin kita semua bisa,” ucapnya.
Aiptu Pius juga menyampaikan kepada anak-anak untuk tidak ragu menyampaikan kepada orang tua atau guru apabila mendapati suatu permasalahan.
“Jangan sungkan ya anak-anak, anak-anak juga bisa melaporkan kepada kami selaku pihak keamanan, sudah menjadi tugas dan tanggung jawab kami untuk melayani,” imbuhnya.
Ditempat terpisah, Kapolres Sumba Barat AKBP Anak Agung Gde Anom Wirata, S.I.K., M.H., mengatakan, sosialisasi yang digelar Sat Binmas merupakan tindakan preventif guna meminimalisir kenakalan dan tindakan kriminal yang dilakukan oleh remaja.
“Semoga generasi muda saat ini bisa menjadi generasi penerus yang berguna bagi bangsa dan negara,” tandas Kapolres.
Pihak sekolah berterima kasih bahkan berharap kedepannya kegiatan ini terus digelar oleh Polres Sumba Barat untuk membantu guru-guru guna mengedukasi pelajar khusunyas siswa-siswi SMP N 3 Waikabubak.
Dalam sosialisasi tersebut, Kanit Binkamsa Polres Sumba Barat Aiptu Pius Tani, S.H., didampingi oleh Kanit Bintibmas Aipda Sofia A. Usman bersama Kanit Bintibsos Aipda Samsudin Djuma serta dua anggota Bhabinkamtibmas Polres Sumba Barat Bripka Hasan dan Brigpol Mukamad Sukardi, S.H.
Penulis; Kumbara.
Penulis; Mondy.
Penulis; Jamet.
Penanggungjawab; Been7.