Cegah Penyebaran Covid-19 Kanit Ton 2 Dalmas Pimpin Patroli Diologis

Cegah Penyebaran Covid-19 Kanit Ton 2 Dalmas Pimpin Patroli Diologis

Tribratanewssumbabarat.com ~ Dalam meningkatkan kinerja dan mengubah paradigma dalam melaksanakan tugas kepolisian sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat serta penegakan hukum, Satuan Sabhara Polres Sumba Barat yakni Ton 2 Dalmas melaksanakan Patroli Dialogis, (19/04/2020). Pukul 10: 00 Wita

Hal ini dilakukan oleh Ton 2 Dalmas dengan tujuan untuk menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada masyarakat dan menjalin hubungan tali silaturahmi serta komunikasi yang baik dengan warga masyarakat.

Kegiatan Patroli dialogis ini adalah merupakan kegiatan rutin yang di lakukan Ton 2 Dalmas yang di pimpin lanngsung Kanit Dalmas Bripka Lalu Fausi Wadi bersama 5 Anggotanya.
Patroli dialogis di lakukan ke pasar, pusat keramaian yang memiliki potensi terjadinya  gangguan Kamtibmas dan obyek-obyek vital lain juga menjadi sasaran patroli  untuk menjaga kondisi kamtibmas tetap kondusif.

Selain itu juga anggota patroli menghimbau agar masyarakat waspada dan antisipasi terhadap penyebaran Virus Corona. Agar tetap menjaga kebersihan diri dan lingkungannya dengan mencuci tangan yang benar ataupun penggunaan hand sanitizer, memberikan penjelasan tentang tata cara menghindari penularan virus corona, memberikan himbauan kepada masyarakat tidak perlu panik dengan adanya virus corona tetapi harus meningkatkan kewaspadaan dengan melakukan pola hidup sehat dengan rajin berolahraga, rajin cuci tangan dengan sabun dengab air yang mengalir atau antiseptic dan jangan lupa agar selalu berdoa minta kepada Tuhan dijauhkan dari virus corona.

Di tempat terpisah Kapolres Sumba Barat AKBP Khairul Saleh, S.H., S.I.K., M.Si.mengatakan bahwa kegiatan patroli diologis dilaksanakan selain untuk memantau warga, juga diimbangi dengan penyampaian himbauan kamtibmas kepada masyarakat agar tercipta situasi kamtibmas yang aman dan nyaman.

 

K2d