Bersama Warga Desa, Brigpol Orlando Berhasil Hadang Kobaran Api yang Hendak Masuk ke Pemukiman Penduduk

Bersama Warga Desa, Brigpol Orlando Berhasil Hadang Kobaran Api yang Hendak Masuk ke Pemukiman Penduduk

TRIBRATA NEWS SUMBA BARAT ; Penuh kesigapan, bapak pembina Desa Uburaya Brigpol Orlando Mahoklory bersama masyarakat Desa Uburaya berhasil menghadang dan memadamkan api yang melalap Hutan Kadau Kalada.

Peristiwa kebakaran hutan yang terjadi pada Jumat siang sekitar pukul 13.15 Wita (04/10/2019) ini diketahui ketika api mulai merambat hampir mendekati pemukiman penduduk yang berada di Kampung Puulame dan Kampung Puurita, Desa Uburaya.

Musim kemarau yang melanda Pulau Sumba akhir-akhir ini bisa jadi menjadi penyebab terbakarnya Hutan Kadau Kalada, ujar Brigpol Orlando yang sehari-hari bertugas sebagai Bhabinkamtibmas Polsek Loli. Akan tetapi tidak menutup kemungkinan ini ulah dari orang-orang yang tidak bertanggung jawab, tuturnya.

Untuk itu di momentum yang pas ini, usai berhasil memadamkan api, si coklat berlengan kuning ini mengimbau seluruh warga desa untuk bersama-sama menjaga serta melestarikan alam yang ada di sekitar kita. Hal ini semata-mata bertujuan untuk kebaikan kita sendiri sekaligus menyelamatkan kehidupan anak cucu kita di masa yang akan datang, tambahnya.

Tanpa hutan yang melindungi kita, sudah dipastikan bencana alam seperti tanah longsor dan banjir akan mengancam kita, pungkasnya. Lega bercampur bahagia karena telah berhasil menghadang api yang akan masuk ke pemukiman, seluruh warga desa merespon dan menanggapi dengan baik semua arahan serta imbauan yang telah disampaikan oleh bapak pembinanya.

FB3G