Monitoring Prosesi Ritual Wulla Poddu, Bripka Arjiko Sampaikan Ini ke Rato Adat
TRIBRATA NEWS SUMBA BARAT ; Tak hanya menyambangi desa binaan terkait kemajuan desa dan kesejahteraan warga desa binaan, seorang Bhayangkara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat atau Bhabinkamtibmas juga ikut terlibat di dalam gelaran ritual adat. Seperti yang telah dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Polsek Loli Bripka Arjiko, Jumat (22/11/2019) di Kampung Tarung, Kelurahan Sobawawi, Kecamatan Loli, Kabupaten Sumba Barat.
Memiliki sejumlah upacara adat, Sumba memang dikenal dengan keanekaragaman budaya dan adat istiadatnya, salah satunya adalah Wulla Poddu. Ritual yang rutin digelar setiap bulan Oktober hingga Nopember inilah yang tengah dilakukan oleh masyarakat setempat.
Baca Juga ; Sebagai Panutan Masyarakat, Kapolres Imbau Anggota Terapkan 7 Poin Aturan untuk Tidak ‘Pamer’
Memiliki arti sebagai bulan sucinya para penganut kepercayaan Marapu di Sumba Barat, ritual Wulla Poddu memiliki tujuan untuk mengucap syukur atas berkah hasil panen yang didapat sepanjang tahun berjalan dan meminta kembali berkah hasil panen yang melimpah untuk tahun yang akan datang kepada Mori Loda Mori Pada atau Pemilik Hari dan Alam Sejagat.
Berlangsung sekitar pukul 09.00 Wita, Bripka Arjiko memonitoring pelaksanaan ritual Wulla Poddu yang diagendakan akan berakhir pada pukul 19.00 Wita nanti. Menyampaikan pesan Kapolres Sumba Barat AKBP Khairul Saleh, S.H., S.I.K., M.Si , si coklat berlengan kuning ini berpesan kepada Rato Adat untuk menginformasikan kepada warga agar menjaga tutur kata dan perilaku selama gelaran ritual berlangsung demi kenyamanan bersama.
Karena tidak hanya masyarakat setempat, ikut hadir dan menyaksikan prosesi ritual yakni para pengunjung atau wisatawan yang secara khusus datang untuk melihat setiap tahapan ritual Wulla Poddu. Larangan untuk tidak mengkonsumsi minuman keras juga disampaikan oleh Bripka Arjiko demi kelancaran giat ritual Wulla Poddu yang diagendakan berlangsung sampai dengan tanggal 26 Nopember 2019 nanti.
FB3G