Patroli Malam Tim Operasi Aman Nusa ll Beri Himbauan Protokol Kesehatan Kepada Masyarakat Kota Waikabubak

Patroli Malam Tim Operasi Aman Nusa ll Beri Himbauan Protokol Kesehatan Kepada Masyarakat Kota Waikabubak

Tribratanewssumbabarat.com ~ Operasi Aman Nusa II penanggulangan Covid-19 Turangga 2020 masih terus berlanjut. Personil yang terlibat dalam sprint Operasi Aman Nusa juga tingkatkan patroli diologis di wilayah kota waikbaubak dan sekitarnya guna  memberi himbauan edukasi kepada masyarakat Kota Waikabubak yang masih melakukan aktivitas melebihi batas aturan Pemerintah serta peningkatan disiplin terhadap aturan standar protokol kesehatan menuju adaptasi kebiasaan baru.


Kegiatan dipimpin IPTU I Nyoman Miasa dengan melibatkan belasan personil gabungan dari berbagai fungsi, Adapun rute patroli yakni Jalan Bhayangkara- Jalan Gajah Mada- Jalan Ahmad Yani- Pasar Impres Waikabubak- dan Lapangan Mandahelu.


Kegiatan patroli dan himbauan diawali dengan apel di Lapangan hitam polres sumba barat yang dipimpin oleh IPTU I Nyoman Miasa, Dalam kesempatannya mengatakan terimakasih kepada rekan-rekan yang masih semangat dalam melakukan kegiatan rutin patroli dan himbauan, rencana rute yang akan kita lewati daerah dimana keramaian titik keramaian seperti Pasar Impres Waikabubak dan Lapangan Madahelu.


“Saya meminta kepada para personel yang terlibat dalam kegiatan tersebut, agar melaksanakan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab serta selalu bertindak sesuai dengan SOP Kepolisian. Tugas kita hanya menghimbau kepada masyarakat yang kumpul-kumpul tidak pakai Masker dan memberikan Edukasi kepada masyarakat agar sering mencuci tangan serta membawa Hand Sanitizer dan saya berharap rekan-rekan dapat bekerja dengan Ikhlas tanpa terbebani dari faktor yang lain,” Ujar I Nyoman Miasa


Dalam kesempatan tersebut, personel menghimbau kepada masyarakat dalam Masa Adaptasi Kebiasaan Baru kami tim Satgas Covid-19 Aman Nusa II menghimbau kepada Masyarakat agar selalu mengutamakan protokol kesehatan. Selalu memperhatikan kebersihan diri dengan cara selalu mencuci tangan membersihkan badan, tempat tinggal, lingkungan sekitar dan senantiasa berolahraga guna menjaga kebugaran dan selalu menggunakan masker bila beraktifitas di luar rumah.


Bagi warga yang keluar Rumah agar wajib memakai helm jika menggunakan sepeda motor, menggunakan masker serta sering mencuci Tangan, Jauhi tempat kerumunan. Mari kita bersama-sama membantu Pemerintah Kabupaten Sumba Barat dalam mencegah dan mengurangi penularan Covid-19 di Kota Waikabubak.

 

 


K2d