Pimpin Apel Pengamanan Ritual Adat Pasola Wanokaka, Kapolres Sumba Barat Menyampaikan Agar Personel Memberikan Himbaua Covid 19 Kepada Masyarakat
Tribratanewssumbabarat.com ; Hari ini Jumat tanggal 5 Maret 2021, Bertempat di Lapangan Pasola Kecamatan Wanokaka Kapolres Sumba Barat AKBP FX Irwan Arianto,S.I.K.,M.H., memimpin langsung Apel persiapan pengamanan Pasola Wanokaka yang di hadiri oleh Waka Polres Sumba Barat, Pasi Ops Kodim 1613 Sumba Barat, kabag Ops Polres Sumba Barat, Wadanki Brimob Sub Den 3 Den A Pelopor Sumba Timur, Wadanki Brimob Kompi 2 Sumba Barat, Wadanki Brimob Kompi 3 Sumba Tengah, Kasat Sabhara Pplres Sumba Timur, Dan Ramil Walakaka, Kapolsek Wanokaka dan Seluruh Perwira Polres Sumba Barat.
Dalam apel pengamanan Pasola Wanokaka tersebut melibatkan 2 Pleton TNI dari Kodim 1613 Sumba Barat, 1 Pleton Brimob Sumba Barat dan Sumba Tengah , 1 Pleton Brimob Sumba Timur, 1 Pleton Sabhara Polres Sumba Timur, 1 pleton Sabhara Polres Sumba Barat, 1 Pleton Sat Lantas, 1 Pleton Sat Reskrim Polres Sumba Barat, 1 Pleton Sat Intelkam Polres Sumba Barat dan 1 pleton Bintara Staf Polres Sumba Barat.
Dalam Apel persiapan pengamanan tersebut l, Kapolres menyampaikan agar semua personel yang terlibat untuk melaksanakan tugas dengan mengedepankan persuasif serta hindari tindakan yang bersifat arogansi.
Pelaksanaan Pasola wanokaka kali ini sedikit berbeda dengan tahun sebelumnya karena yang dilaksanakan hanya ritual adat pasola sedangkan atraksi pasola tidak dilaksanakan karena masih dalam situasi pandemi covid 19. Keputusan tentang pelaksanaan pasola Wanokaka merupakan hasil kesepakatan bersama para Forkopim dan para Rato adat.
Sejumlah titip pada setiap persimpangan jalan dilakukan penjagaan ketat oleh TNI, Polri dan Sat Pol PP untuk mengantisipasi terjadinya kerumunan di di area lapangan Pasola Wanokaka.
Kapolres Sumba Barat juga menyampaikan dalam pelaksanaan Apel pengamanan agar seluruh personel tetap memberikan himbauan kepada masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan sebagai bentuk perlawanan terhadap penyebaran covid 19.
Setelah melaksanakan apel persiapan pengamanan, para personel langsung di berangkatkan ke lokasi pengamanan masing - masing sesuai yang telah di tentukan.
Selain melibatkan ratusan personel pengamanan, terlihat pula kendaraan teknis mobil AWC dan mobil APC.
Kapolres Sumba Barat juga mengharapkan partisipasi para tokoh adat, tokoh masyarakat dan seluruh masyarakat Kecamatan Wanokaka dalam menjaga berlangsungnya ritual adat pasola serta tetap mengedepankan protokol kesehatan di masa pandemi covid 19. IG