Support Tugas Suami, Eny Dwi Thamsil Lakukan Kunjungan ke SMP Harapan
TRIBRATA NEWS SUMBA BARAT ; Sebagai organisasi persatuan istri anggota Polri, Bhayangkari memiliki peran penting guna mendukung dan mensupport tugas serta pekerjaan suami. Sebagai pendamping suami yang berkecimpung dalam wadah yang bernama Bhayangkari, istri polisi diharapkan dapat membantu meningkatkan kinerja suami sekaligus memelihara kesejahteraan keluarga Polri.
Hal inilah yang dilakukan oleh Ketua Bhayangkari Cabang Sumba Barat Eny Dwi Thamsil , Senin (14/10/2019). Ikut serta mewujudkan wilayah hukum yang aman, nyaman, tentram dan harmonis dengan caranya, Eny Dwi Thamsil berkesempatan mengunjungi SMP Harapan yang ada di Desa Kanelu, Kecamatan Wewewa Tengah, Kabupaten Sumba Barat Daya.
Disambut tarian selamat datang oleh murid-murid SMP Harapan, Ketua Bhayangkari Cabang Sumba Barat yang didampingi Ketua dan Wakil Ketua Bhayangkari Ranting Wewewa Timur merasa terharu, senang dan berterimakasih telah diterima dengan baik oleh seluruh warga sekolah dan masyarakat sekitar.
Menghampiri para penari yang telah menyambutnya dengan ramah, istri Kapolres Sumba Barat menyapa satu persatu murid SMP Harapan ini dengan sapaan salam cium hidung khas Sumba yang memiliki makna persahabatan dan kekerabatan yang begitu dekat.
Suasana penuh keakraban ditambah cuaca pagi yang cerah makin memperkuat jalinan silaturahmi antara Bhayangkari dan seluruh warga sekolah SMP Harapan, khususnya anak-anak. Di mana pada kesempatan yang berbahagia ini, tak hanya melakukan dialog tentang motivasi dalam belajar, Eny Dwi Thamsil juga mengajak anak-anak untuk melakukan ibadah bersama.
Tak lupa ucapan terimakasih kepada Kepala Sekolah SMP Harapan bersama para dewan guru dan murid-murid disampaikan oleh Eny Dwi Thamsil, karena telah menerimanya dengan baik. Saya sangat senang dengan semangat dan antusiasme yang ditunjukkan oleh anak-anak dalam berdoa guna menyongsong masa depan yang lebih baik, sehingga kelak dapat meraih cita-citanya, tutur Ketua Bhayangkari ini mengakhiri giatnya.
Selama pelaksanaan kunjungan, rombongan Ketua Bhayangkari Cabang Sumba Barat mendapatkan pengamanan dari Anggota Polsek Wewewa Timur yang dipimpin langsung oleh Kapolsek IPDA Edinius Y. Leba.
FB3G